LOMBA MELUKIS KARTUN / KARIKATUR

25 September 2020

Lihat Berkas & Download

Dalam rangka mengembangkan kreatifitas di bidang seni Malukis bagi Pemuda dan Pelajar di Kabupaten Sukoharjo, Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Sukoharjo akan menyelenggarakan LOMBA MELUKIS KARTUN / KARIKATUR besuk pada :

Hari  : Kamis, 8 Oktober 2020

Jam  : 08.00 WIB

Tempat : dilaksanakan di TAMAN "KEHATI" Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukoharjo, Kompleks Stadion Jombor, Jl. Tentara Pelajar, Jombor, Sukoharjo

Kriteria dan Syarat Lomba :

  1. Terbuka untuk umum / pemula Warga Negara Republik Indonesia dan Pelajar SMA/SMK di wilayah Sukoharjo,usia 16 s.d 30 Tahun (pada tanggal 31 Oktober 2020);
  2. Bertempat tinggal / berdomisili di Kabupaten Sukoharjo (dibuktikan dengan fotocopy KTP/ Kartu Pelajar atau Identitas Lainnya
  3. Belum pernah memperoleh Kejuaraan / penghargaan (Juara I/II/III) Lomba lukis untuk tingkat Kabupaten , Provinsi, Maupun Nasional.

Kriteria Peserta :

  1. Pendaftaran Peserta, tanggal 21 September s.d 6 Oktober 2020 (pada hari dan jam kerja) di Loby Menara Wijaya Jl. Jendral Sudirman No 199 Sukoharjo. Contact Person : Sri Joko Indarto, SE, M.Hum (WA : 081704450841) atau Dwi Yulianto, ST, MH (WA : 0811026330959);
  2. Tehnical Meeting dilaksanakan pada Hari Selasa, tanggal 6 Oktober 2020 pukul 10.00 WIB di Taman Kehati Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukoharjo, Kompleks Stadion Jombor, Jl. Tentara Pelahar, Jombor, Sukoharjo
  3. Pelaksanaan Lomba : Kamis 8 Oktober 2020, Pukul 08.00 WIB s.d selesai di Taman Kehati Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukoharjo, Kompleks Stadion Jombor, Jl. Tentara Pelahar, Jombor, Sukoharjo
  4. Menggunakan Kanvas yang disediakan oleh Panitia, Peserta agar membawa cat dan peralatan lukis sendiri;
  5. Hasil kreasi sendiri dan dapat dikembangkan menjadi sebuah kreativitas bagi Pemuda;
  6. Gambar/Lukisan kartun/karikatur : bebas, mencerminkan Semangat dan Peran Serta Pemuda dalam penanggulangan Covid 19 di Indonesia;
  7. Pengumuman hasil lomba /juara akan dilaksanakan secara langsung setelah Lomba selesai;
  8. Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat;
  9. Karya/Hasil Lomba menjadi Hak milik sepenuhnya Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Sukoharjo.

Hadiah Lomba :

  1. Juara I  --> Uang Pembinaan Rp. 1.500.000 dan trophy
  2. Juara II --> Uang Pembinaan Rp. 1.000.000 dan trophy
  3. Juara III --> Uang Pembinaan Rp.   750.000 dan trophy

Share :